Minggu, 20 Januari 2019

Mempererat Ukhuwah Islamiah

Post oleh : KKD MAN 3 Medan | Rilis : Januari 20, 2019 | Series :
Assalamualaikum wr.wb sahabat
Apa kabar sahabat generasi pejuang islam masa kini? Semoga Selalu Dalam Lindungan dan Keberkahan dari Allah swt yah sahabat.. Aamiin ya rabbalalamin🙏
Pada kajian dakwah teknologi kali ini kita akan membahas sebuah kajian dengan tema:

Mempererat Ukhuwah Islamiah

_________________________________________

Problematika remaja sekarang adalah kurangnya komunikasi secara langsung,kurang nya sifat sosialisasi 

Oleh karena itu sesama kita harus sering bersilaturahmi. 

silaturahmi atau silaturahim dibentuk dari kata silah dan ar-rahim kata sila berasal dari masalah yang artinya adalah hubungan adapun Ar rahim jamaknya Arham berarti rahim atau kerabat.abu Tholib pengertian silaturahmi sebagai ungkapan tentang berbuat baik kepada kerabat orang yang memiliki hubungan nasab dan perkawinan saling berbelas kasih dan bersikap lembut kepada mereka mengatur dan memelihara kondisi mereka meski mereka jauh atau berbuat buruk

syekh Abdul Aziz bin Fatihah Syaikh nada dalam kitab adab Al islamiyah merinci Adab Adab silaturahmi yang sesuai dengan tuntunan Alquran dan Sunnah menurutnya adab-adab bersilaturahmi adalah sebagai berikut.

1. Niat yang baik dan ikhlas

Allah tidak menerima amal kecuali dilakukan dengan ikhlas

2. Mengharap pahala

menurut syekh Sayid nada seorang muslim bersilaturahmi untuk menantikan dan kepala hal itu sebagaimana telah Allah subhanahu wa ta'ala janjikan

3. Memulai silaturahmi dari keluarga yang terdekat.

syekh Sayid nada berkata semakin dekat hubungan rahim maka semakin wajib menyambungnya menurut perkara ini perlu diperhatikan bagi setiap muslim dalam menyambung tali silaturahmi

4.mendahulukan silaturahmi dengan orang yang paling bertakwa kepada Allah subhanahu wa ta'ala.

menurutnya silaturahmi juga dianjurkan kepada karib kerabat yang kafir dan tidak salah dengan tujuan untuk mengajak pada jalan kebenaran.

5.mempelajari nasab dan mencari kerabat yang bersambung pada seseorang dari kerabat jauh. 

Semua orang berhak untuk disambung silaturahminya.

6. Menyambung silaturahmi dengan orang yang memutus nya.

Rasulullah shalallahu alaihi wassalam

menganjurkan agar setiap muslim tetap berupaya menyambung tali silaturahmi dengan kerabatnya walaupun mereka selalu berupaya memutusnya.

7. Menumbuhkan rasa gembira pada kerabat.

Semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan kita yah sahabat...aamin ya rabbalalamin. Akhirul kalam.. Assalamualaikum wr.wb

#kkd_allahuakbar

#man3medan

#ttd_majelishumas

google+

linkedin

Mengapai Ridho Allah dengan Ikhlas

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh Sahabat, Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan kita nikmat iman dan Islam. Shalaw...